Cara Mencuci Tas Yang Terbuat Dari Bahan Denim

Cara Mencuci Tas Bahan Denim

Denim merupakan jenis kain favorit yang tidak hanya digunakan untuk membuat celana jeans saja. Saat ini banyak juga produsen yang memakai denim untuk pembuatan tas. Namun begitu, perawatannya tidak bisa kita samakan dengan jenis tas lainnya. Untuk itu pada kesemptan kali ini, Ozza Konveksi akan memberikan sedikit tips cara mencuci tas bahan denim yang bisa kamu coba sendiri di rumah!

Bagaimana Cara Mencuci Tas yang Terbuat Dari Bahan Denim?

Apakah kamu kesulitan membersihkan tas denim yang kotor atau bernoda? Mengetahui cara membersihkan tas denim sangat penting untuk menjaga penampilan dan daya tahannya agar senantiasa awet. Berikut adalah panduan langkah demi langkah yang kami rancang untuk memandu kamu dalam membersihkan tas denim kamu untuk mendapatkan hasil yang terbaik.

Frekuensi Pencucian

Kamu harus tahu bahawa mencuci tas denim terlalu sering dapat memperpendek umurnya karena seratnya dapat menjadi rapuh. Banyak pakar berpendapat bahwa kamu bisa mencuci tas yang terbuat dari bahan denim setiap 10 – 12 kali pemakaian. Namun, hal ini juga bisa bervariasi tergantiung dari tingkat pemakaian, noda, hingga pekerjaan yang kamu lakukan.

Jika kamu baru membeli tas denim, sebaiknya cuci tas tersebut sebelum kamu mekainya untuk pertama kali.

Peralatan Yang Kamu Butuhkan Untuk membersihkan Tas Denim

  • Soft deterjen
  • Air hangat suam-suam kuku
  • Sikat berbulu lembut
  • Handuk putih yang bersih
  • Ember atau baskom besar
  • Tas cucian berbahan jaring (opsional)

Baca Juga: Bagaimana Menentukan Kualitas Denim Yang Bagus? (Ini Tipsnya)

Cara Mencuci Tas Bahan Denim Langkah Demi Langkah

Cara Merawat Tas Denim

Langkah 1: Kosongkan Isi Tas Denim Kamu

Kosongkan semua isi tas denim kamu sebalum membersihkannya! Buka semua bagian ristlesting, saku dan kompartemen dan pastikan tidak ada barang yang tertinggal seperti koin, pulpen ataupun kunci. Hal ini bertujuan untuk mencegah barang-barang pribadi kamu basah atau rusak selama proses pencucian.

Langkah 2: Mengatasi Noda Yang menempel Pada Tas Denim

kalau tas denim kamu terkena noda, kamu bisa mengatasinya dengan menggunakan deterjen yang lembut pada kain. Tuangkan sedikit deterjen kira kira sekitar satu sendok makan ke sikat berbulu halus.

Kemudian sikat dengan lembut langsung ke area yang terkena noda dengan gerakan memutar untuk meratakan deterjen ke dalam kain. Bulu sikat yang lembut akan membantu memecah noda tanpa merusak denim. Diamkan selama sekitar 10 hingga 15 menit agar deterjen memiliki waktu yang cukup untuk memecah noda.

Langkah 3: Siapkan Larutan Pembersih

Siapkan ember atau baskom besar yang dapat menampung tas denim kamu! Kemudian isi dengan air hangat, tambahkan sedikit deterjen lembut sekitar satu sendok makan. Aduk air secara merata hingga berbusa, larutan siap untuk digunakan.

Langkah 4: Cuci Tas Denim Kamu!

Setelah larutan pembersih siap, rendam tas kamu ke dalam larutan tersebut. Setelah tas terendam sepenuhnya kamu bisa menggosok secara perlahan tas denim kamu. Berikan perhatian khusus pada area yang bernoda atau kotor karena ini membutuhkan gosokkan yang ekstra.

Gosok secara melingkar agar air sabun dapat meresap ke dalam kainlebih baik. Bulu sikatnya yang lembut dirancang untuk membantu memecah kotoran tanpa merusak denim. Lanjutkan proses ini hingga kamu telah menggosok seluruh bagian tas.

Langkah 5: Bilas Dan Keringkan

Langkah selanjutnya adalah bilas semua sabun dan kotoran yang menempel pada kotoran. Kemudian rendam kembali dengan air bersih, lakukan beberapa kali untuk memastikan tas benar-benar bersih dari sabun. Setelah kamu yakin bahwa tas kamu sudah bersih, keringkan tas pada tempat yang datar menggunakan handuk atau kain yang bersih.

Letakkan tas denim kamu di atas handuk, bentuk ulang sesuai kebutuhan untuk mempertahankan bentuk aslinya. Hindari untuk menggantungnya hingga kering, karena hal ini dapat meregangkan kain dan mengubah bentuk tas. Biarkan tas benar-benar kering sebelum digunakan kembali.

Nah, itu dia beberap tips cara mencuci tas yang terbuat dari bahan denim. Kalau kamu tertarik untuk bikin jaket jeans dengan desain custom kamu bisa mempercayakannya pada Ozza Konveksi.

Banner Bikin Jaket Jeans Custom

Baca Juga: 17 Brand Denim Lokal Terbaik Dan Murah